Ya.. cukup takut dan grogi memasuki dunia coass.
Kadang ada rasa syukur, kadang ada kecewa. Kenapa?? Banyak senior bercerita bahwa siklus PH itu Public Holiday, liburan, jalan2 ke Puskesmas, ilmiahnya gag berat, pokoknya gag berat..Makanya, bagusnya dapat siklus ini diskhir ato ditengah. Klo diawal, berarti bakalan mendaki, dari yang gag terlalu susah dulu seperti PH.
Setelah ku jalani, ternyata memang benar. Diawal perkenalan selama 3 hari siklus PH di bagian IKM (Ilmu Kesehatan Masyarakat), kami di beritahu bahwa kami akan ditempatkan salah satu puskesmas berikut :
1. Puskesmas A
2. Puskesmas B
3. Puskesmas C
4. Puskesmas D
Alhamdulillah, saya beserta beberapa teman yang baru memasuki dunia percoassan, diberi kesempatan oleh Uni sekretariat untuk memilih puskesmas yang akan ditempati. Saya masih ingat beberapa nasehat dari senior untuk tidak mimilih puskesmas "A", sebut saja "A". Saya tak ingin menyebut sebuah nama apa pun di tulisan ini. Ternyata teman2 dan senior2 yang sesiklus dengan saya saat ini pun hanya sedikit sekali yang memilih puskesmas "A" ini. Bisa dihitung jari. Uni sekre jadi kebingungan membagi kelompok. Alhasil, setelah berkali2 merubah2 kelompok dan anggotanya, Uni sekre pun memutuskan dan menemukan titik akhir. Dan... Aku pun sedikit syok dan sedih, ternyata aku ditempatkan di Puskesmas "A". Akhir kata yang bisa menguatkan dan meyakinkan "Ikhlas".
Ternyata semua tak seseram yang kami (saya, teman, dan senior se kelompok) bayangkan. Alhamdulillah, kami bisa melalui semua, melalui segala. Dan Alhamdulillah selesai.
ini beberapa foto saya bersama teman se kelompok PH.
ini foto bersama ibuk2, uni2, di Puskesmas 'A', dan juga bersama mahasiswa FKM UNBRAH
Ini waktu wabah difteri di Kota Padang, kami berkunjung ke sekolah sekitar untuk memberikan vaksin.
Seusai bertugas sekaligus belajar di Puskesmas, kemudian bimbingan POA ke rumah Prof, kami menyempatkan ke Bukit Nobita, malamnya..
Terimakasih untuk kuenya.. ini kue ultahku bersama rekan2 se puskesmas :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar